PASAR VALUTA ASING (VALAS)

Pasar VALUTA ASING (Foreign Exchange Market)

Pasar Valuta Asing (Valas) adalah pasar yang memperdagangkan valuta asing atau uang asing dan sebagai lembaga pasar dimana orang dapat memperoleh fasilitas untuk melakukan pembayaran kepada penduduk Negara lain atau menerima pembayaran dari penduduk Negara lain. Secara umum permintaan atau penawaran valuta asing dilakukan di bursa valuta asing yang diselenggarakan oleh bank atau lembaga keuangan lainnya. Pertemuan antara permintaan dan penawaran valuta asing akan membentuk kurs atau nilai tukar (Exchange Rate)

Kurs valuta asing terdiri dari dua macam :
1.  Kurs jual adalah kurs yang berlaku apabila menukar dari Mata uang dalam negeri terhadap mata uang asing, dengan cara dibagi.
2.   Kurs Beli adalah kurs yang berlaku apabila menukar dari Mata uang asing terhadap mata uang dalam negeri, dengan cara dikalikan

Ada tujuh mata uang dunia yang biasanya di perdagangkan di pasar valuta asing. Ketujuh mata uang dunia tersebut adalah : Dolar Amerika / USD, Poundsterling Inggris / GBP, Euro Dolar / EUR, Swiss Franc / CHF, Japanese Yen / JPY, Australian Dolar / AUD dan Canadian Dolar / CAD

Keuntungan adanya Pasar Valuta Asing :
a. Hubungan Perdagangan antar negara semakin berkembang
b. Mempermudah pertukaran uang bagi seseorang yang memerlukan transaksi di luar negeri
c.  Mendorong berkembangnya expor dan impor

Keburukan adanya Pasar Valuta Asing :
              a.      Perubahan kurs akan mendorong spekulasi
              b.      Menimbulkan inflasi (kenaikan harga barang secara umum)
              c.      Jika negara sedang resesi, akan mendorong kebijakan Devaluasi

Bagikan artikel ini :
 
Created by : EKONOMI Holic Media
Copyright © 2013. Blog EKONOMI Holic - All Rights Reserved
Media Pembelajaran Ekonomi SMA